Nabi Nuh a.s. adalah rasul pertama yang diutus Allah SWT. dengan risalah
ketuhanan kepada kaumnya yang menyembah berhala dan terus-menerus dalam
kesesatan serta kekafiran. Kaum Nabi Nuh ada yang menyembah binatang, berhala,
atau menyembah selain Allah SWT.
Nabi Nuh mengajak kaumnya untuk menyembah Allah SWT., tetapi hanya
sedikit yang beriman. Bahkan, putra Nabi Nuh tidak beriman malah mengikuti
ajakan orang kafir. Setelah Nabi Nuh berdakwah pada kaumnya dan merasa mengajak
mereka ke jalan yang benar ia meminta perlindungan Allah SWT. atas kaumnya yang
kafir. Nabi Nuh berdoa agar tidak membiarkan seorang pun dari orang kafir itu
diatas bumi karena jika Allah membiarkan dalam kesesatan, mereka akan
menyesatkan orang lain dari kebenaran sampai anak cucunya. Akhirnya mereka
melahirkan orang-orang yang serupa dari kekafiran.